Ini Cara Mudah Menjaga dan Meningkatkan Kesehatan Mental

Selasa, 10 Oktober 2017 - 12:30 WIB
Ini Cara Mudah Menjaga...
Ini Cara Mudah Menjaga dan Meningkatkan Kesehatan Mental
A A A
JAKARTA - Setiap 10 Oktober diperingati sebagai hari kesehatan mental dan jiwa sedunia. World Health Organization (WHO) mencatat, hingga saat ini sekitar 300 juta orang mengalami depresi dan 260 juta mengalami kecemasan serta banyak diantaranya mengalami keduanya.

Pada tahun ini, hari kesehatan mental mengusung tema kesehatan mental di tempat kerja. Pada dasarnya, untuk menjaga kesehatan mental diperlukan beberapa hal. Salah satunya pikiran yang positif hingga menjaga mengonsumsi makanan sehat. Berikut beberapa tips untuk membantu meningkatkan kesehatan mental seperti dilansir dari The Union.

1. Makan sehat
Selain membuat tubuh menjadi sehat, mengonsumsi makanan sehat juga membantu menjaga kesehatan mental. Beragam nutrisi yang didapat dari makanan membuat otak menjadi lebih sehat dan berfungsi dengan baik. Dengan demikian, Anda merasa lebih bahagia.

2. Mengungkapkan apa yang dirasakan
Berbicara apa yang dirasakan baik untuk kesehatan mental Anda. Pastikan Anda tidak memendam masalah sendiri dan pilihlah orang yang tepat dan dipercaya untuk menjadi tempat berbagi cerita.

3. Rehat sejenak
Seimbangkan aktivitas bekerja dan istirahat Anda. Seperti diketahui, berkumpul bersama keluarga, teman, bersantai dan berlibur juga diperlukan untuk membantu menyeimbangkan kesehatan jiwa.

4. Olahraga
Ditengah padatnya jadwal pekerjaan, pastikan Anda tetap berolahraga. Pasalnya, kegiatan ini bisa melepaskan hormon kimia di otak yang bisa membuat bahagia. Olahraga yang dilakukan pun beragam, mulai dari jalan santai di sekitaran rumah hingga mengerjakan pekerjaan rumah. Bahkan, para ahli mengtakan bahwa olahraga 30 menit selama lima hari dalam seminggu baik untuk kesehatan mental.

5. Melakukan hobi
Anda bisa melepas stres dan penat dengan melakukan hobi. Cara ini juga bisa membantu meningkatkan kepercayaan diri serta mengembalikan semangat.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5341 seconds (0.1#10.140)